Survey Lokasi Lapangan Dengan Dpm&Ptsp Provinsi Sumatera Barat Terhadap Potensi Pengolahan Jagung/Silo
Telah dikoordinasikan dengan Wali Nagari Malampah terkait kedatangan Tim tenaga ahli ekonomi dan tenaga teknis operasional GIS dai Universitas Negeri Padang dalam rangka pembuatan kajian buku peluang investasi yang didanai oleh APBD pemerintah propinsi melalui kegiatan DPM & PTSP propinsi Sumatera Barat untuk kegiatan rencana pembangunan pabrik pengolahan jagung atau SILO yang akan didirikan di nagari malampah dan begitu juga telah disampaikan kepada Wali Nagari Binjai terkait rencana kajian potensi pembangunan pabrik kelapa sawit.
Pada kesempatan tersebut juga dimohonkan kepada kedua wali nagari tersebut untuk mempersiapkan tenaga pendamping kelapangan dalam rangka peninjauan dan pemetaan luas lokasi pabrik yang akan diambil gambarnya melalui dron oleh tenaga teknis GIS.
Disamping itu juga dimohonkan kepada nagari yang punya potensi untuk dapat mempersiapkan segala sesuatunyaterkait data data tanah ulayat beserta administrasi lainnya yang diperlukan sepeti halnya nagari binjai dimana tanah ulayatnya sudah dimiliki atas nama kelompok tani Caniago Bersaudara.